Tips Dapatkan Tidur Berkualitas

Tips Dapatkan Tidur Berkualitas

Tips Dapatkan Tidur Berkualitas
Tidur Berkualitas

Tips Dapatkan Tidur Berkualitas- Mendapatkan tidur yang berkualitas adalah dambaan setiap orang, tak peduli berapa lama pun anda tidur jika tidur anda tidak berkualitas maka anda tetap akan merasa lemas saat bangun di pagi hari. Pada dasarnya tidur yang berkualitas sangat mudah didapatkan, hanya dengan menerapkan beberapa tips saja maka anda akan mendapatkan tidur yang berkualitas pada malam hari dan anda pun akan bangun di pagi hari dengan badan yang segar dan siap untuk beraktifitas. Mau tahu apa saja tipsnya? Berikut ulasannya.

1.      Tetapkan Waktu Tidur
Sebagian orang memang tidak suka menetapkan jadwal tidur. Banyak dari kita enggan mengatur jadwal tidur karena lebih memilih tidur saat mengantuk saja, namun tahukah anda jika tidur anda serampangan tanpa ada aturan yang jelas makan secara otomatis tidur anda tidak berkualitas. Mengatur jadwal tidur seperti berusaha tidur pada pukul 23.00 pada setiap malam, akan membantu anda mendapat tidur yang berkualitas. Dengan mengatur jadwal tidur yang jelas maka ritme tubuh anda akan mengikuti aturan mainnya.

2.      Kurangi Tidur Siang
Tidur siang memang menyenangkan dan dapat menyegarkan tubuh, namun jika dilakukan telalu berlebihan maka akan mengganggu jadwal tidur anda di malam hari. Dengan kebanyakan tidur siang maka anda akan sulit tidur di malam hari sehingga tidur anda akan terganggu.

3.      Rileks
Kunci utama dari tidur adalah beristirahat penuh, dan hal ini hanya bisa dilakukan jika anda merasa rileks dan nyaman. Coba atur sedikit pernapasan anda sebelum tidur, atau rendam kaki anda dengan air hangat sambil membaca majalah yang ringan sebelum menuju ke ranjang.

4.      Olahraga
Olahraga ternyata sangat baik dalam menentukan kualitas tidur anda. Jika anda rutin berolahraga si sore hari maka tubuh anda akan senagt cepat untuk tidur di malam hari. Dengan berolahraga tubuh tidak hanya fit namun tubuh juga akan merasa rileks dan nyaman jika sudah begitu maka tidur yang berkualitas pun sangat mudah didapat.

5.      Hindari Makanan Berat
Sebelum tidur sebaiknya anda menghindari makanan yang berat atau sebainnya menghindari mengkonsumsi makanan satu jam sebelum anda berangkat untuk tidur. makanan dan minuman terlebih lagi yang mengandung kafein sangat tidak dianjurkan dikonsumsi sebelum tidur karena jelas-jelas itu dapat mengganggu kualitas tidur anda.

6.      Padamkan Lampu
Menghidupkan lampu saat tidur tentu sangat menggangu terutama bagi mereka yang sering tidur dalam keadaan gelap. Ternyata tidur dalam keadaan lampu yang padam sangat menentukan kualitas tidur anda.

7.      Jangan Menonton Tapi Membaca
Di zaman sekarang mungkin menatap layar komputer lebih menyenangkan daripada mengeja aksara di atas kertas. Namun anda harus menghentikan aktivitas melihat layar sebelum tidur, baik itu layar monitor laptop/komputer atau layar hanphone anda karena anda tidak akan tidur nyenak jika mata anda terus menatap kilau layar tersebut. Aktivitas yang paling baik saat ingin tidur andalah membaca buku, hal ini dapat anda praktikan dan sendiri dan rasakan manfaatnnya.
 

Cara Tidur Nyenyak

Tips Tidur Sehat

0 Response to "Tips Dapatkan Tidur Berkualitas"

Post a Comment